Cara Mendaftarkan Blog Ke Google dan Bing Webmaster

Untuk saat ini, Google dan Bing merupakan dua mesin pencari paling populer didunia, hampir seluruh pengguna internet menggunakan kedua mesin pencari ini. google dan bing menyediakan fasilitas agar artikel yang ditulis dapat di temukan pada kedua mesin pencari ini. dengan adanya webmaster, seluruh informasi tentang aktifitas blog anda akan dapat dengan mudah anda pantau untuk mengetahui perkembangan sebuah blog yang anda miliki.

Anda perlu mendaftarkan blog anda ke google dan bing webmaster sebelum anda menggunakan tools tersebut. Setelah anda mendaftarkan blog, anda perlu mendapatkan kode verifikasi google webmaster dan bing webmaster kemudian memasang kode verifikasi google webmaster dan bing webmaster kedalam blog anda. Hal tersebut perlu dilakukan agar seluruh struktur blog anda dikenali oleh mesin pencari.

Satu lagi, anda juga perlu untuk melakukan submit peta situs ke dalam webmaster tool. Peta situs pada umumnya berisi dengan daftar link-link url yang terdapat dalam sebuah blog atau situs. Selain digunakan untuk submit peta situs, webmaster juga digunakan untuk memonitor interaksi robot mesin pencari dengan halaman blog yang dimilikinya, sehingga para webmaster dapat mengetahui berbagai informasi hasil penelusuran spiderbot terhadap blog yang mereka miliki untuk dianalisa dan dijadikan referensi guna meningkatkan kinerja blog di mata mesin pencari.

Cara Mendaftarkan Blog ke Google Webmaster

Untuk mendaftarkan blog ke google webmaster, syaratnya kita diharuskan memiliki email google (Gmail), jika anda belum memilikinya silahkan buat email google terlebih dahulu. Kemudian anda bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini :

1. Buka halaman pendaftaran Google Webmaster


2. Cari dan klik tombol ‘Sign In to Webmaster Tools', kemudian login menggunakan email google anda



3. Masukkan alamat blog atau situs anda kemudian klik ADD SITE. Lihat gambar :


mendaftar google webmaster
sumber gambar : strukturkode
4. Selanjutnya pilih alternate methods, lalu pilih HTML Tag, Copy kode tersebut. Sekarang masuk ke blogger, pilih tamplate -> edit HTML -> letakkan kode tersebut diatas kode </head>, klik simpan. Kemudian kembali lagi ke proses pendaftaran webmaster google.

mendaftar google webmaster

Jika kode telah terpasang, silahkan klik VERIFY.

Setelah mengikuti langkah-langkah diatas dengan benar, maka blog anda telah terdaftar dalam Google Webmaster Tools, tahap selanjutnya anda diharuskan untuk submit peta situs kedalam google webmaster agar robot google mudah menelusuri setiap bagian situs anda.


Cara Mendaftarkan Blog ke Bing Webmaster

Untuk mendaftar bing webmaster tool anda diwajibkan memiliki sebuah microsoft email, hotmail atau outlok. Jika anda belum memilikinya silahkan buat email microsoft terlebih dahulu dengan mengunjungi situs www.hotmail.com. Jika sudah memilikinya silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk mendaftar ke bing webmaster :

1. Masuk ke halaman
http://www.bing.com/toolbox/webmaster kemudian klik Sign In

2. Masukan email dan password email microsoft anda, kemudian Sign In.



3. Jika sudah, maka anda akan diantar menuju halaman utama bing webmaster tool, lihat gambar :



Silahkan masukkan alamat blog atau situs anda.

Contoh : http://zakiari.blogspot.com. Kemudian klik tombol ADD


4. Selanjutnya anda akan disajikan form untuk melengkapi profil situs anda, isilah dengan benar.


5. Setelah anda mengisi form dengan benar, anda akan diarahkan ke halaman lain untuk mendapatkan kode verifikasi bing webmaster tool. Lihat gambar :


Copy kode tersebut, kemudian masuk kedalam blogger -> template -> edit HTML -> letakkan kode tersebut diatas kode </head>, klik save

6. Setelah anda berhasil meletakkan kode verifikasi bing webmaster di blog anda, silahkan kembali ke halaman bing webmaster tool kemudian klik VERIFY

Jika anda telah mengikuti langkah-langkah diatas dengan benar, maka anda telah berhasil mendaftarkan blog kedalam bing webmaster tool. Demikian artikel yang dapat saya tulis dan bagikan untuk anda. Semoga dapat bermanfaat.
Previous
Next Post »
0 Komentar